Wednesday, December 7, 2011

Mau Beli HP? Baca Ini Dulu!

“Mending beli handphone di gerai, konter, atau langsung ke operatornya aja ya?”

Mungkin sering banget ya ditanyai pertanyaan seperti itu, tidak jarang sama teman-teman kita sendiri. Tidak jarang atau malah setiap kali ditanyai seperti itu, kita mungkin juga bingung menjawab pertanyaan tersebut. Banyak pertimbangan melintas di pikiran kita, mungkin kalau kita jawab ngawur, ntar kita yang kena salahnya kalau ternyata orang itu protes ke kita Don't tell anyone smile Berdasarkan itu, si TS berusaha membuat beberapa pertimbangan yang perlu dipikirkan saat anda-anda sekalian mau membeli HP.

Nah untuk di gerai hape yang menjual hape dengan beberapa merk tertentu, mungkin ini beberapa penjelasannya:

  1. Biasanya harga lebih murah dibandingkan konter maupun langsung ke operator. Garansi yang diberikannya pasti terjamin, biasanya juga memiliki service center sendiri.
  2. Pelayanan biasanya minus, mungkin karena banyaknya orang yang lebih memilih beli di gerai dibandingkan tempat lain. Kecuali pada saat pembelian, biasanya mbak-mbak/mas-mas penjaganya sudah dibiasakan untuk mengecek segala isi yang ada di dalam pack hape tersebut, sehingga tidak ada barang-barang yang terlewatkan untuk dicek.
  3. Sangat ketat terhadap peraturan yang diberikan oleh vendor tertentu. Misalnya anda beli hape merk X, tiba-tiba terjadi kecatatan pada hape tersebut, dan anda baru menyadarinya saat esoknya. Pada gerai biasanya mengklaim garansi “tidak semudah kelihatannya”.
  4. Harga sudah fix dan tidak bisa ditawar lagi (walaupun murah).

Nah, untuk yang beli langsung ke operatornya:

  1. Biasanya operator memiliki program tersendiri dalam penjualan hapenya, misalnya menggunakan cicilan 0% dan harga hape sudah termasuk biaya untuk internet/telepon/SMS.
  2. Harga tentunya juga sudah fix.
  3. Cocok untuk anda-anda yang suka dengan langganan pascabayar, karena biasanya program ini juga menyertakan pendaftaran nomor pascabayar.
  4. Komplain lebih gampang, karena pastinya operator juga tidak mau kehilangan salah satu pelanggannya (pelanggan pascabayar).
  5. Hape yang dibeli biasanya di-lock agar tidak dapat dipakai menggunakan operator lain, dan biasanya juga ada logo operator di hapenya.

Untuk yang konter:

  1. Harga sudah pasti bisa ditawar, bisa saja jatuhnya lebih murah dibandingkan gerai dan operator.
  2. Pelayanan biasanya minus, karena peran konter hanya untuk mendistribusikan produk dan biasanya kurang bertanggungjawab terhadap kerusakan yang terjadi.(Biasanya sih disuruh langsung ke vendor resminya).
  3. Komplain lebih gampang apabila anda kenal salah satu karyawan/pelayannya. Hmm bisa juga karena kurang unsur profesional.
  4. Cocok untuk anda yang mempunyai hape lama, dan ingin tukar tambah, di mana tidak dapat dilakukan di gerai maupun operator. Apakah anda rela membuang hape lama anda? Smile with tongue out

Nah, sepertinya sekian dulu untuk malam ini.. Sedang mencari-cari ide fantastis lainnya Open-mouthed smile Salam teknologi, guys!

No comments:

Post a Comment